Quote muslimah, fashion blogger, Pakaian syari gaul kekinian terbaru

Assalamualaikum, Holla! Udah akhir tahun nih, setahun ini kamu ngapain aja? Kalau iyah masih di tahun di mana berharap wisuda itu ada di depan mata.... padahal masih di semester 5. Sebenernya di semester ini agak-sedikit-lebih-lega di banding 2 semester tahun lalu. Yap, tahun ini Iyah cuma ada dua praktikum, yeaaaeeeeyyy. Tapi, tetep aja Iyah stres juga.
Quote muslimah, fashion blogger, Pakaian syari gaul kekinian terbaru
Sama Icak, partner in crime!
Iye, Iyah orangnya gampaaang banget jenuh sama sesuatu. Mood nya susah di atur. Walaupun begitu tentu Iyah berusaha keras supaya gak terlalu penjenuh dan labil. Maka dari itu, kalau di kampus, Iyah sama temen-temen suka melepas stres diiii....
ATAP!
Quote muslimah, fashion blogger, Pakaian syari gaul kekinian terbaru
Cilukbaaaaa!
Kami menyebutnya lantai 4. cuma lantai, gaada dindingnya. fungsinya sih untuk pengaturan udara dan air di seluruh lab yang di unit 3 ini. lantai 4 ini juga buat beberapa praktikum yang enggak bisa di laksanakan di lab. Misalnya, pengamatan. 
Pengamatan mantan dari kejauhan.
Quote muslimah, fashion blogger, Pakaian syari gaul kekinian terbaru
Kalau ngamatin dari sini gak ketahuan kan?
Kadang kita lari-lari di sini. Teriak-teriak nyapa abang-abang yang lewat di bawah. Saking tingginya, ga bakal kedengeran juga. Jadi, lebih pede godain abang-abang yang juga kocar-kacir pake baju lab. Yaelah bro, ini kawasan MIPA, mana ada yang ga sibuk. Ya kalau ada waktu luang dikit, sempetin buat ngelepas penat deh.
Quote muslimah, fashion blogger, Pakaian syari gaul kekinian terbaru
Mau gaya gahol, malah ada jari nyempil di bawah kiri.

Quote muslimah, fashion blogger, Pakaian syari gaul kekinian terbaru
Entah ngapain, mau pamer gelang apa nahan sakit di tangan akibat terantuk.
Kadang, pengen rasanya lebih kuat lagi untuk di jurusan ini. menyelesaikan tiap tantangan tanpa kendala gampang jenuh seperti yang Iyah rasakan. Dan banyak juga teman-teman yang bilang kalau Iyah itu salah jurusan. Hmm... Gimana ya, bukannya salah jurusan...
Quote muslimah, fashion blogger, Pakaian syari gaul kekinian terbaru
Tetap senyum dan semangat!
Salah jurusan gak jadi alasan. Iyah sama sekali gak salah jurusan kok. Iyah udah punya banyak gambaran masa depan yang bisa Iyah tempuh lewat jalur ini. Soal suka seni dan hobi blogging ini kan hanya selingan. Bukan spesialisasi yang akan Iyah tempuh di masa depan. Mencari pengalaman dan teman-teman untuk memperluas wawasan.

Akhwat gaul, anime berhijab, akhwat dengarkan musik Quote muslimah, fashion blogger, Pakaian syari gaul kekinian terbaru
Jangan di tiru tanpa pengawasan banyak teman.
Jenuh biasanya berakhir dengan air mata. Pada akhirnya kepada Allah juga kembali kita mengadu. Mengeluhkan segala hal yang di resahkan. Jawaban pertamanya adalah, 
Coba lihat ke bawah
Tanpa maksud meremehkan, jangan lihat yang sudah di capai orang diatas, kita tidak tahu bagaimana perjuangan mereka yang sudah di atas atau apa goncangan batin yang lebih keras yang di hadapinya. bila di level ini saja kita sudah gelisah dan resah, bagaimana kita mengatasi goncangan batin di level berikutnya? Lihat kebawah, banyak orang yang jauh kurang beruntung dari pada kita untuk menggapai level yang telah kita pijak sekarang. 
Quote muslimah, fashion blogger, Pakaian syari gaul kekinian terbaru
Sepatu cantek.
Kita di takdirkan untuk selalu bergerak. maka jangan lah menjadi orang yang merugi karena bergerak ke arah yang sebaliknya. bergerak lah maju, menjadi lebih baik, melangkah dengan tekad dan keyakinan. Jangan lupa berdoa agar langkah kita menjadi berkah.
Quote muslimah, fashion blogger, Pakaian syari gaul kekinian terbaru
Keep Fighting!
Jangan terlalu mengejar dunia pula. Lihat ke atas, lihat ke langit, ada batas yang tak dapat kita lihat tapi kita percaya masih ada ruang luas di balik batas yang mampu kita lihat. Ada batas kehidupan kita di dunia ini dan kita tak tahu apa yang terjadi setelahnya.

Wallahualam, Wassalam!