|
Katanya datang nyulik setengah jam! ini udah jam berapa?! (yang di culik ngomel) |
Mobil Avanza silver melaju ke arah Brastagi. Iyah dan kak Uti tidak tahu kami akan di sekap dimana untuk beberapa jam kemudian. hahaha. karena tidak macet, 2 jam setengah kami sampai di Funland :D
Begitu turun dari mobil,angin kuat menerpa kami. Parkiran tidak terlalu ramai karena kami datang saat liburan sekolah usai. Di parkiran kami gak langsung masuk ke Funland. tapi bergaya dulu :p
|
Bersama penelpon yang ngakunya mau nyulik. |
|
Ceritanya mau levitasi.pfft. |
Setelah puas berangin-angin di parkiran, kami masuk melintasi jembatan layang dan mendarat di pintu gerbang Funland. Sebelum masuk tentunya harus beli tiket dulu. Harga tiket masuknya Rp.90.000,-/orang. Mahal? kalau menurut Iyah gak mahal. karena kami semua masuknya di bandarin sama abang-abang single (bukan jomblo) yang baik hati.
|
yang bayarin malah gak ada di foto. |
Kami langsung masuk ke dalam. sebenarnya rada sedih pas masuk. karena tiketnya setelah di beli langsung di masukin ke gerbang dan tidak bisa di pegang lagi T.T ah padahal kepengen kartu tiketnyaaa.
Begitu sampai di dalam kami langsung mencari peta lokasi untuk menemukan Musholla.karena kami semua belum sholat Dzuhur. setelah kami melihat peta, Subhanallah. Mushollanya ternyata jauh sekali di ujung kulon pemirsa.
|
'Mana musholanya?' 'itu,itu!' 'mana sih?' |
Akhirnya dengan hati yang beriman kami semua menempuh perjalanan jauh melewati wahana-wahana yang membuat kami harus bersabar untuk menaikinya. belum lagi ada godaan-godaan untuk mampir seperti di sini..
|
AAA SAYANG!! KEMANA AJA KAMU SELAMA INI?!!! |
Selain jumpa sama mantan iyah yang menghilang ke masa depan, kami juga terkena godaan di tempat yang katanya indah sekali tapi sudah tenggelam ke dasar laut. kami masuk di bagian arena Atlantis.
Kami tak lama tergoda oleh keindahan Atlantis. kami segeran melanjutkan perjalanan menemukan Musholla. akhirnya setelah mendaki ribuan anak tangga kami menemukan Musholla tepat di puncak gunung tertinggi. Kami segera melaksanakan sholat Dzuhur berjamaah. "Ussholli..."
|
Mushollanya kecil bingits lho. |
Setelah sholat di jamak dengan Ahsar, Iyah dan 6 krucil lainnya langsung mau berkelana. tapi kami di-stop oleh Big Queen. "Tidak main sebelum makan siang dulu." ah. semangat kami langsung loyo dan kami mengikuti Big Queen ke Restoran PIRATES yang ada di Funland.
|
Nunggu makanan rada menggila dikit nih cacing di perut.. |
Disana kami terpikir untuk membuat kelompok baru untuk menguasai lautan. dan inilah kami....
|
Cocok kelen rasa kami yang nguasai lautan ha? |
Tapi kami berpikir, apa yang harus kami lakukan dan tujuan kami sat berkelana di lautan lepas? ah. kami harus. mencari harta karun!
|
'Ah itu hartanya!' |
Rapat The Paret's harus di tunda sejenak karen makanan sudah datang.
|
ngisi amunisi dulu mamen. |
setelah ngisi amunisi, The Paret's yang paling deluan kabur. kami berlima segera menjelajah. kelompok lainnya, The Bandit's masih berusaha menghabiskan ayam goreng mereka. ckckck.
Kami menjelajah ke wahana pertama yaitu Fishing Man. sayangnya saking asiknya kami bermain sampai dua kali putaran, kami tidak mengabadikan wahana pertama. padahal Iyah sangat merekomendasikan bagi yang ingin merasakan menjadi Superman. di atas wahana ini Iyah teriak-teriak "I'M THE SUPERMAAAAAN" padahal iyah cewek ya kan. harusnya super girls keles.
Wahan kedua kami main Sky bike yang juga recomended banget dari Iyah.
Wahana ini memiliki 2 tempat duduk. Jadi tidak di rekomendasikan buat Jones. dengan lintasan yang cukup tinggi dan lebar, kita dapat bersepeda santai dari atas rel Sky Bike untuk menikmati pemandangan FunLand.
Kebetulan saat itu Habib yang paling pertama turun dari Sky Bike. Begitu giliran Iyah dan Tsaqif yang terakhir turun... kami kehilangan habib. kemana habib?
Bersambung. halah, kek sinetron aja.
0 Comments
Posting Komentar
Your word can change the world! you can be left a comment on my post :)